Kamis, 04 April 2013

Wisuda Akbar Indonesia Menghafal ke-4

Terima Kasih Ya Robbana, hari kemarin tanggal 30 Maret penulis mendapatkan kesempatan untuk mengikuti Wisuda Akbar Indonesia Menghafal Qur'an ke-4 di Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta. Acara ini dipelopori oleh Ust. Yusuf Mansur yang riang dan penuh pesona itu, selain itu beliau adalah pendiri Yayasan Program Pembibitan Penghafal Al-Qur’an (PPPA), Penulis Produktif, Pembicara juga pendiri jaringan Darul Qur'an International School.

Bersama sahabat Forsalim kami  menghadiri acara tersebut, terasa malu dan sangat menyesal sekali diusia yang sudah mulai menua ini hafalan Qur'an saya belum banyak, untuk Juz 30 dan surat-surat pendek-pun tak begitu hafal.
Sedangkan ribuan anak-anak dan pemuda sudah begitu banyak terlihat yang mampu menghafal ayat-ayat suci Al-Quran.

Wisuda Akbar Indonesia Menghafal Qur’an ke-4, dihadiri sejumlah Ulama dan Qari’ Internasional. Ulama yang hadir diantaranya adalah:  Syekh Saad Al-Ghomidi Imam Besar Mesjid Madinah dan Dr. Abdullah bin Ali Basfar (Saudi Arabia), Syekh Abdul Jamal Yusuf (Gaza Palestina), Dr. Amin Kurdi (Lebanon), Syekh Thoriq (Kementrian Agama dan Wakaf Qatar) serta Dr. Kholid (Lebanon).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar